Home Sekitar Kita Polres Tapanuli Tengah Gelar Pembinaan Rohani dan Mental untuk Personil

Polres Tapanuli Tengah Gelar Pembinaan Rohani dan Mental untuk Personil

10
0
SHARE
Polres Tapanuli Tengah Gelar Pembinaan Rohani dan Mental untuk Personil

Tapteng – Dalam rangka meningkatkan kualitas spiritual dan mental personil, Polres Tapanuli Tengah menyelenggarakan kegiatan Pembinaan Rohani dan Mental (Binrohtal) pada Kamis, 31 Oktober 2024. Kegiatan ini berlangsung dari pukul 08.00 hingga 08.30 wib, bertujuan memperkuat integritas serta memperkaya nilai-nilai keimanan personil dalam menjalankan tugas kepolisian.

Kegiatan rohani ini diadakan di dua lokasi terpisah sesuai keyakinan masing-masing personil. Untuk personil beragama Kristen, acara dilaksanakan di Aula Parama Satwika Polres Tapteng dengan diisi doa dan nyanyian pujian, serta khotbah dari Pendeta Juniaro Mendrofa, S.Th. yang membahas Filipi 3:20-21. Kegiatan ini dihadiri oleh Kapolres Tapanuli Tengah AKBP Basa Emden Banjarnahor, S.I.K., M.H., beserta jajaran PJU, perwira, bintara, dan ASN.

Sementara itu, untuk personil beragama Islam, acara berlangsung di Masjid Darussalam Polres Tapanuli Tengah, yang diisi dengan kegiatan mengaji bersama untuk mengkhatamkan satu juz Al-Qur’an. Pembacaan ayat suci dipimpin oleh Ustadz Sandi Irawan, S.Pd. Peserta meliputi Wakapolres Tapteng Kompol Soedarjanto, jajaran PJU, perwira, bintara, serta ASN.

Kegiatan Binrohtal ini berjalan dengan aman dan lancar, memberikan kesempatan kepada seluruh personil untuk mengembangkan nilai spiritual yang mendukung pelaksanaan tugas sehari-hari di Polres Tapanuli Tengah. Melalui kegiatan ini, Polres Tapanuli Tengah berharap dapat terus membangun personil yang memiliki jiwa tangguh, berintegritas, dan berkomitmen tinggi dalam melayani masyarakat.

Sumber Humas Polres Tapteng