Home KAMTIBMAS Pembentukan Pos Kamling di Desa Sorkam Tengah Guna Meningkatkan Keamanan Lingkungan

Pembentukan Pos Kamling di Desa Sorkam Tengah Guna Meningkatkan Keamanan Lingkungan

4
0
SHARE
Pembentukan Pos Kamling di Desa Sorkam Tengah Guna Meningkatkan Keamanan Lingkungan

Tapteng, 16 November 2024 – Dalam rangka meningkatkan keamanan dan ketertiban masyarakat, Polsek Sorkam bersama pemerintah desa melaksanakan pembentukan Pos Kamling di Desa Sorkam Tengah, Kecamatan Sorkam, Kabupaten Tapanuli Tengah. Kegiatan ini dilaksanakan pada Sabtu (16/11/2024) pukul 11.00 WIB hingga selesai.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Bhabinkamtibmas Polsek Sorkam AIPDA Lem Simbolon, Babinsa KOPDA Renol Purba, Kepala Desa Sorkam Tengah Rahmayani Hutagalung, Sekretaris Desa Henri Jep Pasaribu, serta beberapa perangkat desa lainnya.

Dalam pertemuan tersebut, Bhabinkamtibmas AIPDA Lem Simbolon menyampaikan pentingnya keberadaan Pos Kamling sebagai bentuk partisipasi masyarakat dalam menjaga keamanan lingkungan. "Pos Kamling ini adalah langkah awal untuk membangun kebersamaan dan menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi masyarakat Desa Sorkam Tengah. Kami akan terus berkoordinasi dengan Babinsa dan pemerintah desa untuk memastikan efektivitasnya," ujar AIPDA Lem Simbolon.

Adapun hasil dari kegiatan ini yaitu, Pembentukan Pos Kamling telah terlaksana dengan baik di Desa Sorkam Tengah, Kegiatan penjagaan akan dilakukan secara bergantian oleh warga dalam sistem piket selama 1x24 jam, Kepala Desa, Bhabinkamtibmas, dan Babinsa akan terus berkoordinasi untuk menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas).

Kepala Desa Sorkam Tengah, Rahmayani Hutagalung, menyampaikan apresiasinya terhadap upaya ini. "Kami sangat mendukung pembentukan Pos Kamling ini dan berharap seluruh masyarakat dapat berpartisipasi aktif dalam menjaga keamanan desa," ungkapnya.

Dengan adanya Pos Kamling ini, diharapkan tercipta lingkungan yang lebih kondusif di Desa Sorkam Tengah, serta semakin mempererat sinergi antara masyarakat dan aparat keamanan.

Polres Tapanuli Tengah