Home KAMTIBMAS Polres Tapanuli Tengah Giatkan Patroli Dini Hari, Cegah Gangguan Kamtibmas di Jam-jam Rawan

Polres Tapanuli Tengah Giatkan Patroli Dini Hari, Cegah Gangguan Kamtibmas di Jam-jam Rawan

12
0
SHARE
Polres Tapanuli Tengah Giatkan Patroli Dini Hari, Cegah Gangguan Kamtibmas di Jam-jam Rawan

Tapanuli Tengah – Untuk memastikan situasi keamanan tetap kondusif, Polres Tapanuli Tengah melaksanakan patroli dini hari "Blue Light" pada Kamis (31/10/2024) sekitar pukul 01.30 WIB. Patroli menyasar area Kecamatan Pandan dan Sarudik dengan tujuan mencegah potensi gangguan keamanan, terutama pada jam rawan.

Kapolres Tapanuli Tengah, AKBP Basa Emden Banjarnahor, S.I.K., M.H., melalui Kasat Binmas AKP Dela Antomi, S.H., yang juga bertindak sebagai Perwira Pengawas (Pawas) menjelaskan bahwa patroli dini hari ini dirancang tidak hanya untuk pencegahan, tetapi juga sebagai sarana komunikasi langsung dengan masyarakat. “Selain mengamankan lingkungan, petugas kami memberikan edukasi kepada warga tentang pentingnya meningkatkan kewaspadaan terhadap berbagai tindak kriminal seperti pencurian dengan pemberatan (Curat), pencurian dengan kekerasan (Curas), pencurian kendaraan bermotor (Curanmor), serta mencegah aksi balapan liar dan tawuran,” ujar AKP Dela Antomi.

Selama patroli berlangsung, kondisi di Pandan dan Sarudik terpantau aman dan tidak ditemukan adanya aktivitas yang mengganggu keamanan. Polres juga terus berkomitmen mengadakan patroli ini secara rutin untuk menjaga stabilitas wilayah, terlebih menjelang Pilkada.

Polres Tapanuli Tengah mengajak masyarakat untuk berperan aktif dalam menjaga lingkungan dan segera melaporkan aktivitas mencurigakan demi menciptakan rasa aman bersama. Patroli ini diharapkan dapat menjadi upaya efektif dalam menekan angka kriminalitas di wilayah tersebut.

Sumber: Humas Polres Tapanuli Tengah