Tapanuli Tengah, 6 November 2024 – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), personil Polsek Manduamas Polres Tapanuli Tengah melaksanakan patroli dialogis di beberapa objek vital di Kecamatan Manduamas. Kegiatan ini merupakan bagian dari Program Beyond Trust Presisi 2024, Kebijakan Transformasi Operasional, untuk meningkatkan efektivitas penggelaran anggota Polri pada jam-jam padat aktivitas masyarakat.
Patroli yang berlangsung pada Rabu, 6 November 2024 mulai pukul 09.00 WIB ini dipimpin oleh AIPTU H. Surbakti bersama AIPDA Rio Ristiawan dan BRIPKA Peri Sinaga. Lokasi yang menjadi sasaran patroli meliputi Kantor Bank SUMUT, Bank BRI, Indomaret, dan Kantor Pos di Kecamatan Manduamas.
Selama patroli, personil menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada masyarakat untuk senantiasa menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masing-masing. Kegiatan ini juga bertujuan mempererat komunikasi antara Polri dan masyarakat, sehingga tercipta situasi aman dan kondusif di wilayah tersebut.
Patroli berjalan lancar dan mendapat respons positif dari masyarakat yang mengapresiasi kehadiran Polri di tengah-tengah mereka, khususnya di lokasi-lokasi yang ramai aktivitas.
TINGGALKAN PESAN